Nah, pada kesempatan kali ini mimin akan bahas dengan detail materi perangkat lunak (software), dan tentunya "Microsoft" adalah salah satu jawara di dunia persilatan perangkat lunak ini.
Silahkan kamu baca sampai beres ya supaya kamu dapat menjawab semua pertanyaan di atas.
Perangkat Lunak (Software) Komputer
A. Pengertian Perangkat Lunak (Software)
1. Pengetian
Manusia memiliki jiwa dan tubuh, dalam komputer pun demikian. Hadware dalam komputer dapat di analogikan sebagai tubuh sedangkan Software dalam komputer dapat dianalogikan sebagai jiwa. Untuk dapat menjalankan tugasnya maka komputer memiliki keduanya yaitu Hardware dan Software, dalam artikel sebelumnya sudah dibahas apa itu Hardware, maka pada kesempatan kali ini kita bahas apa itu Software.
Software adalah perintah-perintah yang membuat komputer dapat melaksanakan tugas dari perintah yang di berikan yang di buat dengan bahasa khusus. Operasi Arithmatika seperti perintah ( + , - , / , x ) dan perintah logika seperti ( or, and, > , < , = ) adalah bentuk dan bagian kecil dari software yang di susun hingga menjadi sebuah software. Penyusunan software berdasarkan teori informasi adalah dengan mengumpulkan data, lalu data diseleksi dan di urutkan menjadi suatu informasi, kemudian informasi di susun secara sistematis sehingga menjadi pengetahuan lalu dari pengetahuan berkembang menjadi suatu perinta, terakhir perintah dijalankan dalam proses aplikasi.
Fungsi Software :
1. Mengenali suatu program
2. Menyiapkan aplikasi program agar komputer dapat bekerja dengan terkontrol
3. Membuat pekerjaan lebih mudah dan efisien.
2. Perkembangan Software
➤ Tahun 1993, Wallace J. Eckert membuat program mekanik untuk mengontrol kerja beberapa mesin akuntansi
➤ Tahun 1942, Ada Augusta menemukan konsep software untuk pertama kalinya. Software itu lalu digunakan pada konsep analytical engine, suatu mesin yang di buat oleh Charles Babbage.
➤ Akhir tahun 1950 istilah software engineering digunakan.
➤ Tahun 1969, dua konfrensi tentang software di sponsori oleh komite sain NATO
Dalam perkembangannya yakni dari tahun 1960-1980 proyek pembuatan software banyak yang mengalami kegagalan atau hambatan, anatara lain sebagi berikut:
1. Proyek melebihi anggaran ayang telah diberikan, sehingga menyebabkan berbagai kerusakan sampai menyebabkan kematian, Contohnya pada tahun 1996 roket ariane 5 meledak.
2. Tejadi pasang surut dalam produktivitas pembuatan software.
Tahap-tahap pembuatan software adalah sebagai berikut:
1. Tahap Analisis
2. Tahap Design
3. Tahap Kreasi
4. Tahap Pengujian
5. Tahap Penerapan
6. Tahap Produksi
7. Tahap Evaluasi
B. Aplikasi Perangkat Lunak
Software terbagi menjadi dua jenis yaitu, Software system operasi (operating system) dan Software aplikasi. Software system operasi adalah software yang digunakan untuk mengoperasikan komputer. Sedangkan software aplikasi adalah yang dijalankan pada system operasi untuk menjalankan tugas tertentu.
1. Software sistem operasi (operating system)
Sistem operasi dijalankan sejak komputer pertama kali dihidupkan. Sistem operasi adalah software yang sangat penting yang mengatur seluruh proses kegiatan yang ada pada komputer. Sistem operasi juga dapat diartikan sebagai penghubung antara pengguna komputer dengan perangkat keras.
➤ Fungsi sistem operasi
➤ Mengatur cara kerja komputer
➤ Memanajemen data
➤ Mengelola keamanan
➤ Mengendalikan software yang dijalankan
Seiring dengan berkembangnya teknologi, maka sistem operasipun semakin berkembang sesuai dengan kebutuhan kita sebagai pengguna komputer.
Macam-macam sistem operasi yang sering di gunakan :
a. DOS (Disk Operating System)
DOS digunakan pertama kali pada IBM PC. Tahun 1982 DOS pertamakali dibuat dalam bentuk disket. Komputer-komputer versi lama menggunakan DOS sebagai sistem operasi.
Cara mengaktifkan DOS adalah sebagi berikut:
➧ Klik star menu | MS-DOS Prompt, jika menggunakan windows 98
➧ Klik star menu | accessories | Comand Prompt, jika menggunakan windows 2000/XP
➧ Klik star menu | Run | Ketik CMD atau Command untuk semua windows
Berbasis Power PC yang di produksi oleh Apple. Dinamakan Macintosh berdasarkan jenis apel yang bernama Macintosh yang di sukai oleh Jef Raskin dan di pasarkan pada Januari 1984.
MAC adalah komputer yang memperkenalkan GUI (Graphical User Interface) pertama kali. MAC OS khusus dibuat untuk komputer macintosh. Semua aplikasi yang ada pada macintosh memiliki antarmuka yang mirip sehingga pengguna dapat dengan mudah mempelajari aplikasi baru. Tahun 2001 sistem operasi ini pertamakali di keluarkan.
b. Windows
Microsoft adalah perusahaan adalah yang membuatprogram windows. Windows memiliki banyak kelebihan yaitu mempunyai banyak feature.
Perkembangan windows:
➤ Windows 1.0
➤ Windows versi 3
➤ Windows95
➤ Windows97
➤ Windows98
➤ Windows2000, dibuat dengan teknologi NT (network technology) lalu di buat dengan berbagai versi : ➥ Windows 2000 versi beta (versi percobaan)
➥ Windows 2000 versi profesional dan versi server
➤ Windows XP (experience)
C. MAC OS/Micantosh
Sistem x.x (x.x adalah no versi) adalah nama yang digunakan untuk nama sistem operasi macintosh, kini nama resminya yaitu Mac OS. Mac OS/Macintosh adalah PC yang lebih ramah, juga dikenalai sebagai kotak perkakas Toolbox yang mana memiliki rutin perawatan. Macintosh memiliki dua versi yaitu Mac OS Klasik, dan Mac OS X. Mula-mula dikeluarkanlah Mac OS Klasik yang pertama pada tahun 1984, sedangkan Mac OS X memiliki unsur-unsur Unix, Openstep, dan Mac OS 9
d. Unix
Ken Thompson dan Dennis Ritchie menemukan Unix, lalu pada tahun 1969 Bell Labs mengembangkan Unix. Unix adalah sistem operasi yang memiliki konsep Interaktif sharing time. Unix merupakan sistem operasi pertama yang di tulis dengan bahasa C. IEEE telah membuat standarisasi untuk Unix sebagai POSIX (Portable Operatyng system Interface)
Ciri dari Unix :
➤ Dapat digunakan banyak user dalam waktu yang bersamaan
➤ Dapata menjalankan banyak aplikasi secara bersamaan
➤ Line/Text Command Based, menggunakan perintah yang diketikan untuk memerintah komputer mengerjakan sesuatu, walaupun telah memiliki GUI yang dapat menjalankan perintah tanpa diketikan
➤ Memiliki tingkat keaamanan yang baik setiap user,group dan file memiliki set izin sendiri sehingga user tidak dapat mengedit atau menghapus file tanpa izin yang cukup
➤ Ready for network
e. Linux
Linux adalah implementasi independen dari POSIX yang meliputi true multitasking, shared library, multiuser, dan virtual memory. Linux dan sourch codenya di sebarluaskan secara gratis melalui lisensi dari GNU general public license (GPL). Banyak orang atau kelompok-kelompok yang mengembangkan proyek Linux tanpa di bayar, mereka melakukannya untuk kemajuan Linux, karena merekan menganggap Linux itu spesial.
Nah sementara itu saja dulu yang dapat mimin bagikan materi selanjutnya akan mimin susun untuk sobat semua gratis tentunya. silakan share link blog ini untuk temen sodara ataupun siapa saja yang mungkin membutuhkan,
Terima kasih sudah berkunjung ke Blog saya yang sederhana ini, mohon kritik dan sarannya agar saya lebih giat belajar demi terciptanya blog yang produktif dan bermanfaat untuk semua. EmoticonEmoticon